Penggunaan popok bayi sangat dibutuhkan setelah bayi lahir, karena mereka belum belajar tentang toilet training. Oleh sebab itu, perlu diperhatikan dalam pemilihan popok bayi yang tepat.
Hal yang perlu diperhatikan dalam pemilihan popok bayi adalah kenyamanan, bahan yang digunakan, dan daya tahan popok bayi.
Berdasarkan faktor pemilihan popok bayi tersebut, mana jenis yang paling cocok digunakan untuk popok bayi baru lahir?
Keuntungan dan Kerugian Penggunaan Popok
Saat ini, terdapat tiga jenis popok bayi yaitu popok kain, cloth diaper, dan disposable diaper (popok sekali pakai). Ketiga jenis popok tersebut memiliki keuntungan dan kerugiannya masing-masing, perlu disesuaikan dengan intensitas jumlah Buang Air Kecil (BAK) dan Buang Air Besar (BAB).
Sebelum memilih popok bayi, perlu diketahui keuntungan dan kerugian dari ketiga jenis popok tersebut. Yuk simak keuntungan dan kerugian penggunaan dari ketiga jenis popok bayi tersebut!
1. Popok Kain
Berikut beberapa keuntungan popok kain untuk newborn:
- Memiliki berbagai pilihan bahan, warna, desain, dan bentuk sesuai dengan kebutuhan
- Lebih hemat daripada popok bayi sekali pakai, karena dapat dicuci dan dapat kembali dipakai
- Dapat disimpan dan digunakan kembali dalam jangka waktu panjang
- Bahan popok kain tidak mengandung bahan kimia, sehingga aman untuk kulit bayi yang cenderung sensitif, karena terbebas dari bahan kimia
- Mengurangi sampah popok bayi, sehingga lebih ramah lingkungan
Berikut beberapa kerugian penggunaan popok kain untuk newborn:
- Popok kain lebih mudah bocor, sehingga harus lebih sering diganti
- Tidak praktis, karena perlu waktu untuk mencucinya
Hal yang Perlu diperhatikan dalam Penggunaan Popok Kain
- Jika popok kain basah terkena urine bayi, langsung ditaruh pada keranjang pakaian kotor. Sedangkan popok kain yang terkena feses, perlu dibersihkan terlebih dahulu dengan menyemprotkan popok menggunakan campuran air dan baking soda untuk mengurangi bau.
- Saat mencuci popok kain bayi, pisahkan dengan pakaian lain menggunakan detergen khusus untuk bayi agar tidak menimbulkan reaksi alergi.
- Setelah membersihkan popok kain bayi, cuci tangan dengan bersih untuk mencegah penyebaran kuman.
Rekomendasi Popok Kain Bayi Baru Lahir
Berikut beberapa rekomendasi popok kain bayi baru lahir yang bisa jadi pilihan new mom:
- Popok kain bayi dari Ningrat
- Popok kain bayi dari Cluebebe
- Popok kain bayi dari Klodiz Izzyeco
2. Cloth Diaper
Berikut beberapa keuntungan penggunaan cloth diaper untuk bayi baru lahir:
- Pada cloth diaper tidak mengandung bahan kimia, sehingga aman untuk kulit bayi yang sensitif
- Dapat dipakai berulang, sehingga lebih hemat dan ramah lingkungan
- Daya serap cloth diaper lebih baik dibandingkan popok kain, sehingga penggunaannya lebih tahan lama
- Dapat menyesuaikan ukuran bayi, sehingga dapat digunakan dengan nyaman
Berikut beberapa kerugian penggunaan cloth diaper untuk bayi baru lahir:
- Perlu berhati-hati dalam pemilihan detergen untuk mencuci cloth diaper bayi, karena untuk meminimalisir adanya alergi pada bayi
- Perlu dilakukan perawatan, karena harus dicuci setelah digunakan
- Membutuhkan waktu lama untuk mencuci dan menunggu kering
Rekomendasi Cloth Diaper Bayi Baru Lahir:
- Cloth diaper dari Kangacare Lil Joey
- Cloth diaper dari Babyclo Bamboo
- ● Cloth diaper dari Minikinizz
3. Disposable Diaper (Popok Sekali Pakai)
Berikut adalah keuntungan dari penggunaan popok sekali pakai untuk bayi baru lahir:
- Disposable diaper praktis saat digunakan
- Pada popok sekali pakai terdapat kandungan gel peresap, sehingga dapat menahan cairan lebih banyak dan tidak mudah bocor
- Pada penggunaan popok sekali pakai dibuat dengan bahan yang memungkinkan adanya aliran udara ke kulit bayi
Berikut adalah kerugian dari penggunaan popok sekali pakai untuk bayi baru lahir:
- Secara harga, popok sekali pakai cenderung lebih mahal dibandingkan popok kain dan cloth diaper
- Setelah pemakaian, popok sekali pakai harus dibuang
- Beberapa popok sekali pakai mengandung bahan kimia, seperti pewarna dan pewangi tambahan yang dapat menyebabkan alergi pada kulit bayi.
Hal yang Perlu diperhatikan dalam Penggunaan Popok Sekali Pakai
- Jika pada popok sekali pakai terdapat tanda karet pada sekitar area pangkal paha dan pinggang bayi, maka new mom perlu membeli popok dengan ukuran yang lebih besar agar tidak terlalu ketat saat dipakai.
- Jika terdapat ruam pada area selangkangan dan pinggang bayi, gantilah merek popok yang dipakai.
Rekomendasi popok bayi baru lahir pakai favorit new mom:
Popok Merries yang berasal dari Jepang dan diproduksi oleh Kao. Popok Merries bisa jadi salah satu favorit popok bayi baru lahir untuk new mom, karena mempunyai beberapa keunggulan diantaranya:
- Terdapat tiga lapisan sirkulasi udara untuk melepas kelembaban, sehingga meminimalisir adanya iritasi dan alergi pada kulit bayi
- Popok Merries mempunyai daya serap yang tinggi, sehingga tidak mudah bocor
- Dilengkapi dengan indikator warna yang berubah jika terkena urine, sehingga memudahkan jika sudah saatnya popok diganti.
- Memiliki berbagai ukuran popok bayi baru lahir, dari bayi berusia 0 bulan hingga balita
Bayi memiliki tingkat sensitivitas kulit yang berbeda dengan orang dewasa, maka perlu diperhatikan saat memilih popok bayi. Pilihlah popok bayi sesuai dengan kebutuhan bayi Anda, agar ia merasa nyaman dan aman saat digunakan.
Itulah pembahasan mengenai jenis-jenis serta keuntungan dan kerugian penggunaan popok bayi. Jika terjadi ruam popok atau alergi lainnya, segera konsultasikan kepada dokter agar mendapat penanganan yang tepat.