Pernahkah Anda menghadiri acara pernikahan dan mendapat sepasang boneka custom sebagai souvenir pernikahan? Atau di ulang tahun teman anak Anda, ada souvenir boneka yang dibagikan kepada para undangan dengan model boneka yang unik beda dengan yang lain? Bagaimana dengan event besar seperti Asian Games yang punya boneka maskot untuk diberikan pada para atlet.
Boneka Custom, Definisi yang Anda Perlu Tahu
Jika Anda pernah menerima boneka yang dibuat khusus untuk suatu event, maka boneka ini disebut sebagai boneka custom alias boneka yang diproduksi sesuai permintaan pemesan.
Istilah custom berasal dari kata customized yang artinya disesuaikan. Jadi boneka custom berarti boneka yang wujud, ukuran, warna, bahan dan desainnya ditentukan oleh pelanggan.
Perkembangan Boneka Custom
Boneka bukan lagi mainan untuk anak, terutama anak perempuan. Jika Anda masih berpikir bahwa boneka adalah alat bermain anak-anak saja, Anda salah besar.
Boneka sudah dikenal lama sekali oleh peradaban manusia. Pada awalnya boneka digunakan dalam kegiatan ritual sehari-hari. Baru ketika memasuki abad ke 14-16, boneka sudah dikembangkan dengan bentuk seperti manusia dan kemudian dipakai sebagai alat permainan.
Pada masa ini boneka masih berbentuk seperti manusia. Sekitar abad ke 19 boneka kemudian dibuat tidak hanya berbentuk seperti manusia tetapi wujud lain seperti binatang, sayuran, buah-buahan, dan lain sebagainya. Bukan hanya bentuk, bahan pembuat boneka juga berkembang mengikuti zamannya.
Memasuki masa modern, boneka dibuat sesuai dengan ciri khas masing-masing tempat, begitu juga dengan kekhasan bahan materialnya. Penambahan ornamen khas ke boneka menjadi awal mula boneka dipakai sebagai media komunikasi visual. Dan pada masa inilah custom boneka mulai mendapat panggungnya dan semakin kokoh sebagai alat penyampaian nilai perusahaan dan mengenalkan image pada khalayak ramai.
Jenis Boneka Custom
Boneka custom biasanya dibuat untuk event tertentu atau untuk tujuan khusus. Dari tujuan pembuatannya maka boneka custom bisa dikelompokkan menjadi beberapa jenis sebagai berikut:
Boneka Custom jenis Souvenir
Seperti yang sudah diulas di awal, event besar seperti pernikahan, ulang tahun, dan peristiwa kehidupan penting lainnya sering menggunakan boneka custom. Boneka custom jadi makin menarik dan berkesan ketika didesain sendiri dan disesuaikan dengan acara.
Boneka Custom jenis Promosi
Banyak sekali perusahaan yang menggunakan boneka untuk sarana promosi. Boneka mewakili nilai perusahaan dan menjadi media untuk memvisualisasikan misi dan visi perusahaan kepada khalayak. Boneka custom promosi adalah salah satu favorit yang dipesan untuk mempromosikan merek, logo, atau event perusahaan.
Boneka Custom jenis Profesi
Boneka custom jenis ini biasanya diberikan sebagai hadiah atas pencapaian yang didapat. Boneka profesi seperti dokter, polisi, tantara, dan jenis profesi lain dibuat secara detail dengan desain menyesuaikan keinginan pemesan. Boneka ini bisa diberikan bersamaan dengan pemberian buket bunga dan lainnya.
Boneka Custom jenis Maskot
Sesuai namanya, boneka custom ini dibuat untuk menandai event olahraga, peluncuran merk, atau kegiatan lain yang ingin mengenalkan sebuah event pada masyarakat. Tidak hanya pada kegiatan olahraga dan bisnis, acara lain seperti launching gallery dan acara penggalangan dana pun bisa menggunakan boneka custom jenis maskot.
Maskot Galeri, Ahlinya Bikin Boneka Custom
Anda tidak perlu bingung menjatuhkan pilihan di mana bisa memesan boneka custom berkualitas. Di maskotgaleri.com Anda bisa menemukan boneka custom terbaik karena maskotgaleri.com memberikan pelayanan terbaik seperti berikut ini:
Konsultasi Desain Gratis
Untuk menghasilkan boneka custom sesuai dengan harapan Anda, tim desain yang sudah berpengalaman akan membantu Anda secara profesional. Anda bisa berdiskusi langsung sampai desain final Anda setujui dan siap masuk proses produksi.
Cepat dan Tepat Waktu
maskotgaleri.com adalah yang terbaik dalam memuaskan customer, salah satunya dari segi ketepatan dan kecepatan pengerjaan boneka. Anda bisa bertanya langsung tentang estimasi waktu pengerjaan. Bahkan produksi super kilat pun bisa Anda minta, tentunya dengan persetujuan tim.
Material Boneka Custom Terbaik
maskotgaleri.com hanya menggunakan bahan berkualitas untuk produksi boneka custom. Bahan yang baik ditunjang dengan proses pengerjaan sempurna adalah jaminan dari maskotgaleri.com.
Harga Bersaing
maskotgaleri.com siap memberikan penawaran harga terbaik bagi Anda. Pengalaman lebih dari 10 tahun tentu menjadikan kualitas boneka custom di maskotgaleri.com layak diunggulkan. Jangan khawatir akan harga yang mahal, harga terbaik dan pastinya terjangkau bisa Anda dapatkan untuk boneka custom idaman.
Anda ingin memesan dalam jumlah banyak? Tentunya harga partai dengan potongan lebih banyak akan Anda dapatkan tetap dengan pengerjaan detail dan profesional.
Order Super Mudah
Anda bisa memesan melalui website maskotgaleri.com atau melalui nomor WA customer service yang tercantum pada laman web untuk melakukan pemesanan, desain, atau menanyakan hal-hal yang berkaitan dengan boneka custom.
Nah, semakin mudah dan tentunya spesial bukan cara mengkomunikasikan event atau merek perusahaan pada masyarakat lewat boneka custom bukan? Siapkan desain terbaik Anda dan segera visualkan ide Anda dalam bentuk boneka custom bersama maskotgaleri.com.