Jasa video company profile adalah sebuah media yang cukup efektif untuk mengenalkan citra maupun reputasi perusahaan. Melalui video company profile tersebut, perusahaan dapat menunjukkan berbagai informasi, termasuk produk dan jasa yang diproduksi.
Tidak sekadar menampilkan informasi perusahaan, tetapi video company profile perusahaan akan mengemasnya dalam tampilan yang menarik dan informatif, sehingga video tersebut dapat menjadi media pemasaran yang efektif dan efisien.
Melalui jasa pembuatan video company profile, perusahaan Anda akan dibantu membuat video yang berisi informasi data perusahaan, susunan manajemen, visi misi dan kegiatan perusahaan, keunggulan produk, hingga promosi perusahaan.
Manfaat Video Company Profile untuk Perusahaan
Memiliki video company profile sangat penting bagi perusahaan, terutama pada era digitalisasi saat ini. Video company profile perusahaan membantu penyampaian informasi perusahaan melalui media visual. Berikut ini adalah manfaat video company profile bagi perusahaan.
- Menjadi alat atau media yang cukup ampuh untuk mengenalkan citra perusahaan.
- Mampu menekan biaya untuk promosi atau marketing karena biaya pembuatan video company profile cukup terjangkau dan menyesuaikan budget perusahaan.
- Dapat memberikan pengaruh emosional kepada penonton.
- Merupakan salah satu bentuk investasi jangka panjang dengan biaya minim karena video dapat diputar kapan pun, dimana pun, dan bisa ditonton oleh siapa pun.
- Memberikan kemudahan kepada investor, mitra, dan klien untuk mengenal perusahaan sebelum menjalin kerjasama.
Cara Membuat Video Company Profile
Mempercayakan pembuatan video kepada jasa video company profile memang cara paling efektif karena mereka pasti sudah memiliki kemampuan dan pengalaman dalam membuat video tersebut.
Namun tidak ada salahnya bagi Anda untuk mengetahui langkah dan cara membuat video company profile perusahaan sebelum memanfaatkan jasa mereka agar mudah dalam koordinasi pada saat proses pembuatan.
Informasi berikut ini juga akan membantu Anda yang ingin mengetahui cara pembuatan video company profile perusahaan.
1. Pembuatan Konsep Video
Langkah pertama dalam pembuatan video company profile perusahaan adalah dengan membuat konsep video. Pada tahap ini, jasa pembuat video akan mengumpulkan informasi perusahaan, kemudian mencari ide, konsep dasar, sampai referensi klien.
Semua informasi yang terkumpul akan diolah menjadi suatu konsep dengan ide kreatif yang bagus dan menarik, serta menyesuaikan dengan karakter perusahaan dan target pasar agar tepat sasaran. Pembuatan konsep ini membutuhkan koordinasi dengan klien agar sesuai harapan.
2. Pra Produksi
Tahap selanjutnya, sebelum melakukan shooting, pihak jasa pembuatan video company profile akan melakukan survey ke perusahaan klien untuk menyesuaikan set lokasi dengan cerita atau konsep yang telah dibuat.
Selain survey lokasi, akan dilakukan pencarian talent yang biasanya adalah karyawan perusahaan bersangkutan untuk masuk ke dalam video. Selain itu, dalam tahap ini juga dilakukan pembuatan naskah dan storyboard untuk memudahkan saat proses pengambilan gambar.
3. Proses Produksi/Shooting
Langkah selanjutnya yang dilakukan dalam pembuatan video company profile adalah proses produksi atau shooting. Proses pengambilan gambar ini akan dilakukan sesuai dengan konsep dan naskah yang telah disiapkan dan disepakati bersama klien.
Selain itu akan dilakukan pengambilan suara dan elemen-elemen yang dibutuhkan untuk melengkapi kebutuhan editing video. Storyboard yang telah dibuat akan membantu mengurangi kesalahan atau pengulangan saat pengambilan gambar.
4. Pasca Produksi
Cara membuat video company profile perusahaan yang tak kalah penting adalah saat tahap pasca produksi. Pada tahap ini, seluruh materi atau gambar yang telah diambil saat proses produksi akan masuk ke proses editing.
Proses editing membutuhkan kemampuan dan pemahaman terhadap konsep yang telah disepakati agar hasilnya sesuai dengan harapan atau keinginan klien, serta tujuan dari pembuatan video dapat tercapai.
Contoh Video Company Profile
Jika Anda ingin melihat bagaimana contoh video company profile yang bagus dan terkonsep dengan baik sebagai inspirasi, Anda dapat melihat video yang dibuat oleh salah satu jasa video company profile Jakarta, yaitu Jepret Production di sini.
Video tersebut menggambarkan secara jelas latar belakang, profil umum, visi misi, nilai hingga perkembangan perusahaan sejak berdiri hingga saat ini. Selain itu, video menunjukkan produk apa saja yang dihasilkan oleh perusahaan, terutama produk unggulannya.
Proses dan sistem produksi juga ditampilkan dengan sangat menarik. Tidak hanya itu, video juga menjelaskan sejauh mana jangkauan produk perusahaan tersebut.
Pada video company profile perusahaan tersebut juga memberi informasi seputar klien yang telah bekerjasama dengan perusahaan. Keseluruhan video sangat efisien dalam menyampaikan seluruh informasi terkait perusahaan dengan durasi yang tidak terlalu panjang.
Rekomendasi Jasa Pembuatan Video Company Profile
Anda dapat mengunjungi situs Jepret Production yang merupakan salah satu Production House (PH) yang menyediakan jasa video company profile Jakarta yang telah memiliki pengalaman dan kapabilitas di bidangnya.
Jepret Production telah bekerjasama dengan berbagai perusahaan ternama dari berbagai bidang, mulai dari perusahaan swasta hingga perusahaan milik swasta (BUMN). Keunggulannya adalah memiliki tim profesional yang dapat menghasilkan kualitas video sangat memuaskan.
Jika Anda khawatir dengan biaya pembuatan video company profile, Jepret Production akan memberikan pricelist untuk video company profile dan dapat menyesuaikan dengan budget perusahaan, sesuai dengan kesepakatan.
Segera hubungi Jasa Pembuatan Video Company Profile terbaik di Indonesia, jepretproduction.co.id untuk menghasilkan video company profile berkualitas bagi perusahaan Anda.